Article Detail

Upacara bendera memperingati hari Kartini 2024

"Terkadang, kesulitan harus kamu rasakan terlebih dulu sebelum kebahagiaan yang sempurna datang kepadamu." R.A. Kartini 

Dalam rangka memperingati perjuangan tokoh R.A. Kartini sebagai pahlawan nasional, memperjuangkan hak-hak wanita dan kesetaraan pendidikan maka seluruh peserta didik SMP Santo Carolus dan SMA Santo Carolus Surabaya memperingati bersama pada tanggal 22 April 2024. Dalam serangkaian acara Pakaian yang digunakan oleh seluruh peserta didik sangat bervariasi mulai baju adat dari Sabang hingga Merauke hal itu merupakan bukti bahwa sebagai peserta didik menghayati kebudayaan diseluruh Indonesia. 

seperti ada yang hal unik ya dari nyanyiannya serta alat musiknya yang digunakan pada upacara ini ? perpaduan suara yang merdu dari peserta didik kelas XI-III dan perpaduan iringan musik dengan alat musik kolintang khas Sulawasi Utara menciptakan suasana yang khidmat. 

Pada upacara ini juga disampaikan oleh Ma'am Marga dari SMA Santo Carolus mengangkat sebuah topik yaitu tentang kisah Peran Kartini dalam memperjuangkan emansipasi wanita, dan sebagai generasi muda di era sekarang tentu harus mengambil langkah untuk memperjuangkan kesetaraan hak perempuan dan laki-laki.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment