Article Detail

Retret Sebagai Sarana Rekreasi Iman

Mengusung tema “Be Grateful” seluruh siswa kelas XII diajarkan untuk bisa bersyukur dalam segala situasi dan hal, baik itu situasi dan hal yang baik, maupun hal yang buruk. Selain itu, di dalam retret ini, mereka juga diajak untuk berdoa, merefleksikan diri, bermain dan berelasi, mengucap syukur serta beribadah dan belajar bersama guna mengembangkan pertumbuhan iman setiap pribadinya.

Tidak hanya kegiatan rohani, di dalam retret tersebut, para pembina juga mengajak para siswa untuk berjalan-jalan dalam rangka hiburan dan bersenang-senang. Menenangkan pikiran sekaligus menginspirasi para siswa salah satunya, yaitu jalan-jalan ke Alun-alun kota Batu. Di sana para siswa diberi kesempatan untuk membeli oleh-oleh khas Batu, sekaligus berjalan-jalan bersama. Tidak hanya itu, para siswa juga diajak untuk mendaki ke arah bukit Panderman pada pagi hari. Mereka bebas untuk berfoto bersama, menikmati pemandangan, dan membeli susu sapi hasil perahan.

Oleh karena itu, retret pada kali ini, tidak hanya difokuskan pada kegiatan rohani saja, namun juga kegiatan hiburan yang mampu menjadi inspirasi bagi para siswa, sehingga retret dapat berjalan dengan baik, efisien, dan efektif sebagai sarana rekreasi iman.
#timjurnalistik #retret2019 #smastcarolus
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment