news

COACHING CLINIC
Jemur Andayani21 – Suasana hall lantai tiga Gedung perpustakaan dan olah raga komplek Jemur Andayani pada 30 Januari 2019 sangat riuh. Ada apa? Ternyata salah satu tim IBL yakni PACIFIC CAECAR SURABAYA hadir Bersama tim basket SMA SANTO CAROLUS. Pemain dari Pacifik Caecar Surabaya membagikan pengalaman dan Teknik mereka dalam bermain basket. Dengan Coaching Clinik ini diharapkan tim basket SMA Santo Carolus memiliki kemampuan dan Teknik bermain basket semakin meningkat sehingga dapat mencapai hasil optimal – performa puncak – kinerja yang lebih baik. Semangat maju terus raih prestasi yang tinggi. #deen_smacarsu
MILLENNIAL ROAD SAFETY FESTIVAL
Jemur Andayani21 – Upacara hari senin tanggal 28 Januari 2019 di SMA Santo Carolus terasa berbeda sekali. Sebagai pembina upacara hadir Kapolsek Wonocolo, Kompol Budi Nurtjahjo. Dalam amanatnya dikatakan “generasi millennial merupakan generasi emas yang akan menjadi tumpuan masa depan bangsa Indonesia. Untuk mewujudkan cita-citanya maka generasi muda khususnya pelajar SMA Santo Carolus harus menghindari narkoba. Narkoba hanya akan menghancurkan masa depan”.

KUNJUNGAN KAMPUS
Jemur Andayani21, Layanan karir merupakan salah Satu program dari bimbingan konseling SMA St. Carolus. Progaram layanan kali ini yang menjadi tujuan adalah UPH Surabaya. Salah satu perguruan tinggi di Surabaya ini menjadi pilihan karena lokasi dekat dengan sekolah. Disamping itu UPH juga memiliki program moudcourt dan Sharing bisnis dari mahasiswa yang sekaligus pengusaha muda.

PELANTIKAN KAMABIGUS
(GUGUS DEPAN 31.031 dan 31.032 PANGKALAN CAROLUS)
Jemur Andayani, Gerakan Pramuka Indonesia adalah nama organisasi pendidikan nonformal yang menyelenggarakan pendidikan kepanduan di Indonesia. Sesuai dengan arti Pramuka (Jiwa Muda yang Suka Berkarya) organisasi ini menjadi sarana yang tepat untuk pembinaan generasi muda yang sesuai dengan karakter Tarakanita.

SHARING ALUMNI
Jemur Andayani21, Tembus SBMPTN merupakan dambaan banyak orang. Tetapi untuk bias lolos kesana perlu perjuangan. Bergabai cara dilukukan kebanyakan orang agar mereka dapat diterima di PTN. Mulai dari les privat sampai bimbingan belajar ternama menjadi alternative dalam mencari solusi.