Article Detail
SMA St. Carolus Juara III CEG Ubaya
Selamat Tim Lomba CEG (Chemical Engineering Games) atas keberhasilan meraih juara III. Tim yang terdiri dari Chatarina XI IPA2, Satria Ade V.K. XI IPA1 dan Leonardo XI IPA2 mengikuti lomba dengan tujuan mencari pengalaman dan merasakan bagaimana rasanya bersaing.
Dalam lomba ini tim ini benar-benar dihadapkan pada sesuatu yang baru, bagaimana tim harus presentasi di depan juri yang levelnya sudah sangat tinggi. Dengan daya juang yang tinggi tim ini berhasil menaklukkan kesulitan yang dihadapi hingga masuk final.
Lomba yang diselenggarakan pada tanggal 24 April 2016 oleh Fakultas Teknik Kimia Universitas Surabaya ini digelar di Lenmarc dengan diikuti 47 tim peserta. Pada tahap pertama diambil tiga puluh tim kemudian disaring lagi menyisakan sepuluh tim untuk masuk babak final. Peserta yang terdiri dari siswa SMA se-Surabaya ini harus mengikuti game, menjawab soal, dan membuat prototype (rancangan) filter air. Lomba ini merupakan aplikasi pelajaran Biologi, Kimia, dan Fisika. Sukses.....Tim CEG SMA santo Carolus. (wi2n)
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment