Article Detail
CU TEMAN SEJATI
PEMILIHAN PENGURUS CU TEMAN SEJATI
SMA Santo Carolus Surabaya
Surabaya, Kita berkumpul untuk saling membantu dan meringankan. Koperasi merupakan sarana untuk meningkatkan kesejahteraan bagi anggotanya dan dengan koperasi anggota dapat diringankan. Teman Sejati merupakan koperasi karyawan SMA Santo Carolus. Nama Teman Sejati dipilih karena memiliki makna yang mendalam. Sebagai teman sejati maka kita meiliki perasaan senasib dan sepenanggungan.
Hari ini Jumat 9 April 2021 CU Teman Sejati mengadakan rapat anggota dalam rangka pemilihan pengurus baru, Terpilih sebagai ketua CU Teman Sejati yang baru adalah Thomas Dwi Nurdiato,S.Pd. mengantikan Rochmalika,S.Pd. sebagai ketua lama.
Pak Dwi sebagai ketua terpilih memiliki visi untuk memajukan koperasi yang berbela rasa sebagai ungkapan Teman Sejati. Koperasi Karyawan SMA Santo Carolus Surabaya sungguh menjadi satu sisi dalam menghidupi nilai nilai hidup bersama untuk memiliki kepedulian kepada orang lain seperti yang di teladankan oleh Bunda Elisabeth. Marilah kita maju bersama untuk meraih mimpi wujudkan kesejahteraan dalam komunitas hidup bersama. Amin
#humassmasantocarolussby-
there are no comments yet