Article Detail

HSG 9 Januari 2021

9 Januari 2021 SMA St. Carolus melaksanakan Hari Studi Guru  dalam rangka untuk mengembangkan dan mempertajam kemampuan teknologi pembelajaran untuk menjalani PJJ yang masih berjalan. HSG dimulai pukul 08.00  yang dibawakan  2 guru yaitu sesi pertama oleh Yuliana Ari  S.Pd dengan materi Membuat Quiz Online Menggunakan Telegram yang dimana ternyata Telegram yang biasa dikenal sebagai media chatting ternyata bisa digunakan sebagai alternatif Quiz online kepada para siswa dan  tidak terlalu banyak memakan kuota yang banyak dan efektif untuk mengambil penilaian

Kemudian Sesi kedua dibawakan oleh Christina Sari Astuti S.Pd dengan materi Ice Breaking dari Power Point , materi ini sangat berguna karena di kala situasi PJJ yang jenuh dan cenderung membosankan karena harus dihadapkan di depan monitor komputer/laptop terus menerus bisa menghibur mental dan psikologis para siswa dan membuat suasana pembelajaran tidak tegang dan bisa mencairkan suasana apalagi cocok digunakan di jam-jam terahkir PJJ supaya siswa -siswi semangat kembali. 

#timhumassmacarsby

#smastcarolustarakanitasurabaya

#tarakanitawilayahsurabaya

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment