Article Detail

HSG Guru Tarakanita Surabaya

HSG GURU TARAKANITA SURABAYA

Optimalisasi Micrososft Office 365 Untuk Pembelajaran Online


Surabaya,- Mengisi akhir pekan dengan belajar office 365, inilah yang dilakukan bersama dengan para guru di Yayasan Tarakanita Surabaya. Sabtu 13 Februari 2021 menjadi hari yang penting bagi kita semua karena pada kesempatan ini seluruh guru di Tarakanita Surabaya berkumpul jadi satu meski secara virtual. Perbincangan sambal menunggu dimulainya HSG menjadi seru karena sekian lama tidak bertatap muka secara langsung. Canda tawa sangat menghibur dan menjadi obat bagi sesama rekan.

Tepat pada pukul 08.00 acara HSG dimulai. Bentuk kegiatsn yang dipilih kali ini adalah learning community bersama guru-guru Tarakanita Surabaya belajar tentang ofiice 365.

Microsoft Office 365 merupakan aplikasi yang ditawarkan untuk mempermudah guru-guru dalam bekerja, baik itu penyimpanan file, pembuatan PPT, word, excel, kuis, upload video, team, dan masih banyak lagi fitu-fitur lainnya yang bisa dimanfaatkan. Dengan banyaknya fitur ini memungkinkan pemahaman dan penguasaan secara bertahap. Namun, dari hasil HSG ini guru-guru telah memiliki modal utama dala mempermudah pekerjaan, tinggal pengembangan dan pembelajaran berkelanjutan agar lebih menguasai semua fitur yang ada dalam Microsoft office 365 ini.

Dengan jelas materi tersebut dipaparkan oleh Unggul A Lenggono

sebagai Produck development for Education Diginusa-Gramedia Surabaya.

Learning community berlangsung sangat baik berkat Shita Sophianingreki,S.Pd, M.Pd.

(Kepala Sekolah SMA Santo Caolus Surabaya) sebagai

moderator. Peserta yang hadir sangat antusias yang nampak dengan banyaknya pertanyaan untuk meminta penjelasan lebih mendalam tentang Office 365. Artinya pertemuan saat ini sungguh dinantikan oleh banyak pihak karena tuntutan dan kebutuhan untuk memberikan lauyanan yang terbaik bagi peserta didik yang dipercayakan kepada Tarakanita Surabaya.

Hingga tak terasa tiga jam berjalan dan masih banyak yang penasaran untuk bertanya. Tetapi karena keerbatasan waktu, akhirnya pertemuan pada kesempatan ini disudahi pada pukul 11.00.

Terima kasih kepada Yayasan Tarakanita yang telah memberi kesempatan kepada guru-guru Tarakanita Surabaya untuk mengembangkan ilmu dan menambah wawasan guna terwujudnya pelayanan yang lebih baik. Mewujudkan peserta didik yang cerdas dan berintefritas. Amin

#humassmasantocarolussby

#tarakanita

#yayasantarakanita

#wilayahsurabaya

#carolusian

#smacarolus
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment