Article Detail
KETERBATASAN SEMAKIN MEMUNCULKAN KEKREATIFITASAN
KETERBATASAN SEMAKIN MEMUNCULKAN
KEKREATIFITASAN
Surabaya - Berkutat dengan IT zaman now?
Ah itu yang ditunggu para siswa. Tidak dimintapun, dalam berbagai kesempatan,
anak milenial, pasti mencari kesempatan untuk bisa utak-atik dengan gadget atau perangkat komputernya.
Pandemi menghalangi pelajaran Prakarya bersama
guru di sekolah SMA Santo Carolus? Sama sekali tidak! Terbukti, hari itu, 4
September 2020, pelajaran prakarya bersama Moch Fahmy Rizal Selaku pengampu mapel Prakarya berjalan
dengan lancar. Meski supervisi sedang dijalankan, tetapi PBM nampak tetap enjoy
dilaksanakan.
Tipografi materi saat itu. ilmu menata huruf
untuk membuat label sebuah produk, sedangan diajarkan pada para siswa. dengan
contoh video yang diberikan, dan diujicobakan sekilas oleh guru pengajar, siswa
nampak memahami. Kemudian contoh-contoh dalam gambar pun disajikan. Dan
akhirnya siswa diminta untuk mencoba membuat dengan bimbingan langsung dari
guru Mata Pelajaran dan jika diperlukan, guru pun siap menjawab pertanyaan
melalui WA pribadi atau media yang lainnya.
Keterbatasan semakin memunculkan
kekreatifitasan. Salam semangat dan sukses.
-shita-
SMACAR-TARAKANITA-SBY
-
there are no comments yet