Article Detail

Suara Demokrasi, Ngapain Aja?

Kegiatan P5 di SMA Santo Carolus berjalan dengan rutin setiap 2 minggu sekali. Pada kesempatan kali ini, projek yang akan diadakan mengusung tema "Suara Demokrasi". Untuk merealisasikan tema tersebut, kegiatan yang diberlakukan adalah pemilu walikota Surabaya. Beberapa siswa berperan menjadi beberapa calon walikota yang melakukan kampanye dengan tim suksesnya, diikuti kegiatan pencoblosan sebagai penutup dari pemilu tersebut.

Tak sampai disitu saja, pada hari Senin, 31 Oktober 2022, siswa siswi kelas X (10) SMA Santo Carolus Surabaya melakukan kunjungan ke gedung DPRD Provinsi Jawa Timur. Bapak Dr. Ir. Daniel Rohi, M. Eng. Sc, IPU selaku wakil ketua DPD PDI datang untuk memberikan materi mengenai struktural negara, penggunaan hak bersuara untuk memilih calon walikota, DPR, sampai presiden serta bagaimana cara menjadi anggota DPR provinsi. Banyak sekali materi yang menarik dan belum pernah diajarkan sebelumnya, hingga membuat pandangan para siswa tak bisa lepas dari layar proyektor.

Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan ditutup dengan sesi tanya jawab yang didalamnya banyak sekali pertanyaan-pertanyaan kritis dari teman-teman. Setelah itu, para siswa kembali ke sekolah dengan menaiki bis dan melanjutkan kegiatan di sekolah seperti biasa. Semoga dengan kunjungan ke gedung pemerintah tersebut dapat memberikan wawasan dan motivasi baru kepada teman-teman Carolusians sehingga dapat memanfaatkan hak untuk bersuara dengan baik!

Kalau kamu, sudah menggunakan hak untuk bersuara dengan baik belum?

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment