Article Detail

Temu-Kenal-Belajar Sie Liturgi SMA Santo Carolus Surabaya

Pertemuan 1

Kamis, 18 Januari 2024


Dalam rangka Pembinaan Katolisitas, SMA Santo Carolus mengadakan agenda pertemuan peserta didik Katolik yang sudah terdata menjadi pelayan Tuhan di Paroki masing-masing. Pertemuan pada Kamis lalu diawali dari Temu dan Kenal tim Misdinar kelas X dan XI dimana hadir pula Guru Agama Katolik, Ibu Berlian, dan koordinator Misdinar tahun lalu yaitu Kak Dipta (XII MIPA 1) dan Kak Marvell (XII IPS 2). 


Dinamika dimulai dari perkenalan satu dengan lainnya untuk manyatukan rasa dan karsa sebagai Tim Misdinar SMA Santo Carolus yang akan bertugas di misa rutin bulanan dan misa perayaan khusus. Hal ini menjadi penting sebab sebagai satu komunitas haruslah ada kedekatan yang terjalin agar komunikasi dan koordinasi berjalan dengan lebih baik. Kegiatan kemudian berlanjut dengan serah terima tugas tugas koordinator Misdinar dari Kak Dipta dan Kak Marvell kepada adik-adiknya di kelas XI yaitu Pio dan Damar dari kelas XI-1. 


Acara ditutup dengan pemantapan materi mengenai peralatan Misa dan makna tata gerak yang biasa dilakukan oleh Misdinar sebagai pelayan panti imam.


#SMASantoCarolus

#SekolahTarakanitaSurabaya

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment